Gempa 5 SR Guncang Tenggara Bali Tak Berpotensi Tsunami

Pandawa FM, ( Bali ) - Gempa berkekuatan 5 skala richter (SR) terjadi di perairan Bali, dan tak menimbulkan potensi tsunami, Rabu (21/2).
Dilansir dari akun Twitter BMKG, titik gempa tersebut berada di jarak sekitar 203 kilometer dari wilayah tenggara Kabupaten Klungkung, Bali dengan kedalaman 10 kilometer.
Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 08.44 WIB.
Saat dikonfirmasi, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Klungkung Putu Widiada mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam gempa yang dirasakan selama 10 menit tersebut.
Belum diketahui apakah dampak gempa di tenggara Klungkung itu pun berpengaruh pada aktivitas Gunung Api Galunggung yang berada di wilayah Kabupaten Karangasem.
Sumber: CNNindonesia. Com
- Hits: 650