Tanjungpinang, Kepulauan Riau
Mon - Sun: 6:00 - 23:00

Gubernur Dan Rombongan Bertolak Ke Dabo Singkep

Gubernur Dan Rombongan Bertolak Ke Dabo Singkep

Pandawa FM (Tanjungpinang),- Gubernur Kepulauan Riau H. Nurdin Basirun beserta rombongan lepas tali dari pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang menuju Pelabuhan Jago, Dabo Singkep, Kabupaten Lingga Sekitar jam 06.00 WIB menggunakan kapal veri Oceana 9, Kamis (9/2).

Keberangkatan Gubernur ke Dabo Singkep ini adalah untuk acara pelantikan kepala sekolah SD, SMP, SMA dan SLB yang disejalankan dengan penandatanganan MoU antara Pemprov Kepri dan Politeknik Negeri Batam. Perkirakan perjalanan dari Tanjungpinang ke Lingga memakan waktu sekitar 4 jam. Gubernur tampak menyapa hampir seluruh rombongan yang terdiri dari para kepala OPD, tokoh masyarakat, tokoh akademik, wartawan dan unsur masyarakat lainnya.

Sumber : Humas Pemprov

  • Hits: 756